Monday, February 15, 2016

# #30HariMenulisSuratCinta # Menulis

Dear Risangtika..

Teruntuk Risangtika Bagaskara si manusia yang kalau diajak ngobrol selalu benar, nggak pernah salah..

Haeee icang!
Hehehehe kaget nggak aku kirimin surat? Nggak ya pasti? Yaudah.. Mana mungkin kaget, tadi malam aja kita habis mengobrol di line ya.. Aku nggak mau nanyain kabar kamu, basa-basi banget rasanya. Ku kira dengan rubah-rubahnya location dan update now watching di path mu sudah cukup untuk mengisyaratkan bahwa kamu baik-baik saja ya? Mana mungkin tidak baik-baik saja kalau location di path nya tiba-tiba from Bekasi atau mungkin from South Jakarta...

Yaudah daripada kebanyakan basa-basi di pembukaan mari kita lanjutkan menulis surat ini, walaupun sebenarnya bingung harus menulis apa sama manusia menyebalkan satu ini. Masih ingat beberapa pekan lalu waktu kita pergi makan surabi, sebelumnya aku sempat kena jebakan dari Risang yang sukses banget bikin melongo sejenak, bercandaannya kuli amat, sang. Kenal udah mau 7 tahun masih aja nggak bisa bedain mana bercandanya Risang dan mana seriusnya Risang, eh btw kapan kamu pernah serius? Hmmmmmm.. Bercandaan kemarin paling kampret seumur hidup Maharani. Bisa-bisanya kena bercandaan kampret macam itu hahahaha. Untung nggak ilfeel dan memutuskan langsung pulang habis denger bercandaan nggak bermutu itu.. Iyalah kalau pulang sendiri jauh, dan gajadi dianterin ketemu pacarku ya? Hahahahaha.

Ngomong-ngomong soal pacar, ikut senang dong kamu sahabatmu ini akhirnya sudah punya pacar? Hahahaha. Kamu menjadi salah satu orang yang juga tahu bagaimana kisah cintanya Maharani, kamu juga menjadi saksi jomblo nya Maharani selama 5 tahun terakhir. Huahahahaha. Kamu orang kedua yang aku ceritakan tentang pacarku ini dari deketnya sampe akhirnya jadian, terimakasih sudah turut berbahagia juga, Sang.. Hahaha sekarang sahabatmu ini ada yang mau menjemput pulang dan mengantar tepat sampai di hadapan mama dan papa, sekarang sahabatmu ini sudah ada yang jagain. Tapi pokoknya Risang harus tetap jadi partner gigsnya Maharani, bertiga sama Ajeng.

Setelah lulus kuliah Risang menajdi orang yang lebih mudah untuk ditemui dibandingkan semasa kuliah yang bahkan dalam satu tahun untuk bertemu pun hanya bisa dihitung jari, saking sibuknya Risang menjadi mahasiswa yang aktif di himpunan dan sempat menjadi wakil ketua himpunan. Betapa menyebalkannya mencari-cari kamu di masa-masa itu, semua akun media sosialmu hilang ditelan bumi, mengirimimu pesan pun tak kunjung mendapat balasan, dari mulai handphonemu yang hilang sampai yang rusak.. Sampai akhirnya di tahun 2015 kemarin Risang kembali dengan media sosialnya dan nomor handphone yang bisa dihubungi lagi. Intensitas ketemu jadi sering, dan Maharani mulai meracuni Risang menjadi anak gigs dari mulai menonton Angsa dan Serigala bareng sampai sekarang, Barasuara.

Terimakasih Risang sudah menjadi sahabat yang menyenangkan untuk Maharani, berawal dari teman sekelas yang duduk sebelahan semasa kelas 10 dan suka memberikanku tebengan untuk pulang, lalu menyebrangkan aku sampai naik angkot karena kamu tahu sampai detik ini sahabatmu punya trauma dalam menyebrangi jalan raya. Terlalu banyak hal bodoh di masa SMA yang kita lewati bersama, terbodoh adalah membawa tripleks besar naik motor di rumah Dita waktu itu. Sumpah, termalu seumur hidup. Hahahahahaha, kenapa kita pernah ada di masa yang sebodoh itu.

Hmmm sekali lagi, terimakasih Risang sudah (mau-maunya) menjadi sahabat Maharani, terimakasih sudah setia mendengarkan curhat Maharani dari hal penting sampai hal tidak penting, terimakasih sudah menjadi sahabat yang bisa jadi tempat bertukar pikiran, terimakasih sudah mau diracuni musik indie oleh Maharani, jadi bisa di ajak ngegigs bareng. Hahahaha. Terimakasih sudah menjadi partner nguliner dari mulai surabi durian sampai dessert ala-ala, terimakasih sudah mau direcoki terus Maharani, pokoknya terimakasih banyak untuk Risang!!! Hahahahahaha.

Semoga Risang selalu berbahagia diluar sana ya, segera bertemu dengan jodohnya. Ingat kata-kata Maharani waktu di mobil yang bikin seorang Risang skakmat? Hahahaha. Semoga Risang lekas mendapatkan pekerjaan yang terbaik sesuai dengan yang diinginkan selama ini, semoga Risang selalu dilancarkan segala urusannya, semoga sukses selalu dan tetap jadi orang yang menyenangkan. Btw kurang-kurangin lah pamer punya cd baru, jangan lupa kodenya Maharani, belikan t-shirt barasuara yang size S. Mhuahahahaha. Sukses dengan kehidupanmu ya, semoga ikhtiar Bandung-Jakarta-Bekasi-nya membuahkan hasil yang menyenangkan. See you on top, Sang!


Tertanda,


Maharani.

1 comment:

  1. wahahaa, kalau akrab itu enak ya ngirim surat, bahasanya mengalir.


    -ikavuje

    ReplyDelete